Lurah Sorosutan Edukasi Protokol Kesehatan Kepada Warganya

Lurah Sorosutan Kecamatan Umbulharjo dengan didampingi Babinsa, Babinkamtibmas, LPMK Sorosutan, dan BKO Pol PP Umbulharjo melakukan edukasi protokol kesehatan pada warganya, Selasa (22/09/2020). Hal ini dilakukan sebagai salah satu upaya dari aparat setempat untuk menekan merebaknya pandemi virus covid 19 di wilayah Kecamatan Umbulharjo pada umumnya dan wilayah Kelurahan Sorosutan pada khususnya.

Di sela-sela kegiatan edukasi protokol kesehatan Lurah Sorosutan Muhammad Zulazmi, S.STP, mengatakan bahwa pada hari ini rombongan berkesempatan menyisir sepanjang Jalan Sorogenen, Jalan Nitikan, Jalan Nitikan Baru, Jalan Menteri Supeno, Jalan Wirosaban serta berakhir di seputaran Kranon atau perbatasan Giwangan dan Bantul. Selain menyasar terhadap kepatuhan warung/kios  dan angkringan untuk tertib himbauan 3 M yaitu mencuci tangan, memakai masker dan menjaga jarak, rombongan juga mendapatkan warga yang lewat ataupun tukang parkir yang kedapatan tidak emakai masker dan setelah dinasehati juga diberikan masker secara cuma-cuma.

Dan diakhir keterangannya Lurah Sorosutan menambahkan bahwa kegiatan edukasi protokol kesehatan ini akan terus dilaksanakan secara rutin dan berkelanjutan sampai seluruh warganya semakin meningkat kesadarannya dan mentaati himbauan pemerintah sehingga tidak ada penularan Covid 19 di Kelurahan Sorosutan.